You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.

Sistem Informasi Desa Bumiwangi

Kec. Ciparay, Kab. Bandung, Prov. Jawa Barat

PENDAMPINGAN OPTIMALISASI WEBSITE DESA


PENDAMPINGAN OPTIMALISASI WEBSITE DESA

 

Pendamping TIK  Kabupaten Bandung (Hansah) sedang memberikan pendampingan  Optimalisasi Website Desa bersama dengan Aparatur Pemewrintahan Desa. Pelatihan diselenggarakan Selasa (2/10) pendampingan kali ini bertempat di Kantor Desa Bumiwangi, pelatihan diikuti oleh admin pengelola website desa yang berasal dari aparatur perangkat desa .

 

Pelatihan optimalisasi website desa kali ini menyasar kepada desa yang dianggap belum aktif dalam pengelolaan website desa sehingga perlu terus didorong untuk mau mengelola website desa dengan baik, diharapkan kedepannya desa bisa melayani masyarakat berbasis IT atau yang lebih dikenal dengan smart villagge. Karena perlu diketahui bahwa manfaat website desa adalah sarana aktualisasi desa uituk menyampaikan akses informasi kepada publik atau kepada warga desa tentang apa såja yang terjadi di desa, baik informasi umum, informasi pembangunan di desa hingga publikasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa itu sendiri. 

 

Langkah pendampingan yang keberlanjutan merupakan salah satu cara yang cukup efektif kepada teman-teman yang ada di desa, hal ini dilihat oleh Diskominfo Kabupaten Bandung  dan Pendamping TIK sebagai senjata strategi ke depan dalam proses pendampingan di desa khususnya pendampingan IT desa. (Ahmad)

Bagikan artikel ini:
Komentar